KAPITA SELEKTA (3) Peran Teknologi, globalisasi dan perubahan Sosial

Setiap masyarakat dalam kehidupannya pasti mengalami perubahan-perubahan. Berdasarkan sifatnya, perubahan yang terjadi bukan hanya menuju ke arah kemajuan, namun dapat juga menuju ke arah kemunduran. Perubahan sosial yang terjadi memang telah ada sejak zaman dahulu. Ada kalanya perubahan-perubahan yang terjadi berlangsung demikian cepatnya, sehingga membingungkan manusia yang menghadapinya.

Samuel Koenig mengatakan bahwa “perubahan sosial menunjukkan pada modifikasi-modifikasi yang terjadi dalam pola-pola kehidupan manusia”. Definisi lain adalah dari Selo Soemardjan. Rumusannya adalah “segala perubahan-perubahan pada lembaga-lembaga kemasyarakatan didalam suatu masyarakat yang mempengaruhi sistem sosialnya, termasuk didalamnya nila-nilai, sikapdan pola perilaku diantara kelompok-kelompok dalam masyarakat”.

Teknologi Informasi diyakini sebagai alat pengubah. Sejarah membuktikan evolusi teknologi selalu terjadi sebagai tujuan atas hasil upaya keras para jenius yang pada gilirannya temuan teknologi tersebut diaplikasikan untuk memperoleh kemudahan dalam aktivitas kehidupan dan selanjutnya memperoleh manfaat dari padanya. Dengan perkembangan teknologi informasi yang semakin pesat sangat mempengaruhi pola hidup masyarakat.

5 Contoh Teknologi Informasi yang mengakibatkan Perubahan Sosial :

1. Internet
Internet dapat diartikan sebagai jaringan komputer luas dan besar yang mendunia, yaitu menghubungkan pemakai komputer dari suatu Negara ke Negara lain di seluruh dunia, dimana di dalamnya terdapat berbagai sumber daya informasi dari mulai yang statis hingga yang dinamis dan interaktif. Internet merupakan sebuah program yang terdapat di dalam komputer yang dapat digunakan untuk mengakses seluruh data yang ada di data yang ada berbagai macam situs atau web. Namun, seiring dengan berjalannya waktu dan seiring dengan perkmbangan zaman, handphone masa kini juga bisa digunakan untuk browsing dan akses internet. Internet sangat diperlukan bagi kehidupan manusia, mengapa? Karna Informasi-informasi yang ada di Internet sangatlah lengkap. Dari informasi yang penting. Dari informasi Bisnis sampai informasi Pendidikan juga tersedia didalam Internet. Jadi, pengaruh Internet dalam hidup manusia itu sangatlah besar, sangatlah diperlukan, dan sangatlah bermanfaat.

2. Gadget
Di kalangan masyarakat, mempunyai Gadget sudah menjadi hal biasa. Bisa dikatakan 99% masyarakat Indonesia sudah mempunyai Gadget masing-masing. Gadget adalah alat Teknologi masa kini yang sangat praktis dan sangat dibutuhkan bagi setiap pemiliknya. Harga untuk Gadget itu sendiri bervariasi, ada yang memang murah, tapi fungsinya tak jauh beda untuk Gadget yang harganya lebih mahal. Bentuknya juga bervariasi, dari yang pas masuk kantong sampai yang lebih besar sehingga hanya bisa disimpan di dalam tas. Fungsi Gadget sangatlah di nomor satukan bagi pemilik. Sehingga Gadget sangat diperlukan bagi manusia. Baik yang hanya untuk mengirim pesan, telfon, sampai yang bisa di gunakan untuk mengakses internet.

3. Sosial Media
Sosial Media seperti Facebook, Twitter, Path, Instagram, maupun Yahoo sudah tidak asing lagi di kalangan anak muda masa kini. Sosial media sudah menjadi bagian dari aktivitas mereka. Sosial media juga penting keberadaan nya bagi masyarakat. Masyarakat yang ingin membuat bisnis kecil-kecilan pasti sangat membutuhkan Sosial Media sebagai ajang Promosi barang/apapun yang mereka jual. Bisnis yang disebut Online Shop ini adalah bisnis yang rata-rata di kelola oleh anak muda. Sehingga anak muda masa kini pasti mengetahui keberadaan Sosial Media dan apa kegunaan/fungsinya.

4. Televisi
Media satu ini memang sudah tidak asing di kalangan anak muda, orang tua, maupun anak kecil. Media ini juga memberikan informasi dan juga hiburan. Walaupun ada beberapa acara Tv yang memang tidak patut ditonton untuk anak muda dan anak kecil, Televisi sudah menjadi bagian bagi satu keluarga dalam satu rumah. Sehingga membuat Manusia menanggap media ini sangat dibutuhkan dalam hidupnya.

5. Laptop/Komputer
Komputer dan laptop memiliki perbedaan, namun secara fungsi laptop dan komputer memiliki banyak persamaan dan persamaan secara umum adalah seperti internet yaitu memudahkan aktivitas sehari-hari. Pada dahulu kala laptop masih dianggap barang yang mewah, karena memang pada masa itu laptop masih jarang dimiliki oleh seseorang dan komputer atau pc sudah lumayan banyak yang menggunakannya. Laptop di indonesia untuk masa sekarang ini memang sudah menjadi hal yang umum, karena laptop diperlukan dan bukan sekedar di inginkan. Bagi pembisnis dan pelajar, laptop pasti sangat diperlukan. Contohnya Membantu Menyelesaikan Pekerjaan Lebih Cepat, Flexibel, Ladang Uang Baru, dan hiburan.

TEMPAT BELAJAR ILMU KOMUNIKASI

PERUBAHAN SOSIAL

Salah satu pemicu adanya perubahan sosial dalam masyarakat adalah karena terobosan ilmu pengetahuan; terutama karena “Ledakan Teknologi Informasi dan Komunikasi”. Terjadinya perubahan sosial dan bahkan budaya karena teknologi Informasi dan Komunikasi telah membuka babak baru bagi masyarakat untuk situasi persaingan hidup yang lebih keras. Manusia dipicu untuk lebih cepat melandapatkan informasi baik tentang peluang maupun tentang perkembangan lawan atau pesaing.
Tuliskan 5 contoh dan jelaskan contoh-contoh itu “mengapa dan bagaimana bisa mempengaruhi kehidupan manusia dan akhirnya bergantung pada teknologi itu”

Bobot 30% (500 kata).

Lihat pos aslinya

Tinggalkan komentar